Spikoe Resep Kuno berdiri sejak tahun 2002. Spikoe Resep Kuno merupakan salah satu oleh-oleh khas Surabaya yang HITS. Kata ‘Spiku’ berasal dari bahasa Belanda yaitu kata ‘spek’ dan ‘koek’, yang berarti kue lapis. Sangat cocok untuk dikonsumsi saat bersantai dan bisa dijadikan oleh-oleh bingkisan untuk orang yang terkasih.
4 Varian Rasa:
- Spikoe Kismis (selai nanas)
- Spikoe Tanpa Kismis (selai nanas)
- Spikoe Prunes (selai raspberry)
- Spikoe Speculaas (selai nanas dengan rempah kayu manis)
Ketahanan Spikoe adalah 5 hari di suhu ruang atau 12 hari di dalam kulkas.
Tersedia 2 ukuran yaitu Regular (10x26cm) dan Special (24x26cm)