Amplang Batu Bara ini merupakan inovasi terkini dari Sekar Wangi, yang mana amplang ini terbuat dari daging ikan pilihan dan pewarna alami tinta cumi.
Warna hitam yang dihasilkan layaknya wujud batu bara.
Sekar Wangi adalah salah satu UMKM Binaan LPB Pama Bessai Berinta.
LPB yang berlokasi di Kota Bontang ini didirikan YDBA (Yayasan Dharma Bhakti Astra) bersama PT Pamapersada Nusantara. UMKM Sekar Wangi berasal dari kota Bontang dan menjadi binaan LPB sejak tahun 2016.
Produk Sekar Wangi terdiri dari 4 varian, yaitu Tengiri (original), Tengiri Pedas, Amplang Kepiting Soka, dan Amplang Batu Bara.
Amplang Batu Bara memiliki rasa yang gurih dengan tekstur yang renyah.
Cocok buat oleh-oleh dan camilan bersama keluarga di rumah, me time, atau pas kumpul bareng teman.
Setiap pembelian produk YDBA berkontribusi untuk membantu kemajuan UMKM di Kalimantan.
Yuk, order online Amplang Batu Bara sehari sampai di PaxelMarket, ongkir FLAT 10 ribu!